Rapat Koordinasi Bersama Mahasiswa TAHFIDZ UNARS

Universitas Abdurachman Saleh Situbondo (UNARS) selenggarakan rapat koordinasi bersama mahasiswa tahfidz, dan Yayasan Dana Sosial Al Falah (YDSF) bertempat diruang kelas pada Selasa 16 Januari 2024. Dalam pertemuan tersebut ada beberapa hal yang dibahas, salah satunya adalah penyamaan persepsi dan penguatan komitmen bersama, sehingga diharapkan adanya peningkatan dan konsistensi bagi penerima beasiswa dalam melakukan setoran hafalan.

Rapat tersebut dihadiri oleh Pimpinan Universitas; Wakil Rektor III Dr. Reky Lidyawaty, M.Pdi. Ka Biro Kemahasiswaan dan Kerjasama, Minullah, S.E, MM., Kabag Kemahasiswaan, Ediyanto, S.E.,MM dan Pengelola YDSF Kabupaten Situbondo, Suci Wartiningsih. Dr. Reky Lidyawati menyampaikan bahwa sangat merasa senang dan bangga bisa bersilaturrahmi dengan para Hafidz-Hafidzah penerima beasiswa Tahfidz Qur’an, beliau juga memberikan motivasi kepada mahasiswa untuk secara rutin melakukan setoran hafalan.

Tinggalkan Balasan