ANALISA PENDAPATAN SAYURAN PADA KAWASAN RUMAH PANGAN LESTARI (KRPL) KAMPUNG HIJAU DESA KLAMPOKAN

  • Ari Krisdiantoro Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo
  • Sasmita Sari Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Abstract

Kawasan rumah pangan lestari merupakan suatu program dari pemerintah untuk mewujudkan ketahanan pangan sebagai pondasi pembangunan dari sektor-sektor lainnya. Sasaran program KRPL adalah warga yang mempunyai pekarangan terlantar (tidak dimanfaatkan) untuk dijadikan tempat tanam. Setiap anggota wajib mengembangkan pemanfaatan pekarangan dengan menanam tanaman sumber pangan (sayur, buah, umbi) ataupun memelihara ternak dan ikan. Tujuannya adalah menncukupi ketersediaan pangan dan gizi ditingkat rumah tangga. Hasil dari usaha pekarangan ini diutamakan untuk dikonsumsi oleh rumah tangga bersangkutan dan apabila berlebih dapat dibagikan/disumbangkan kepada anggota kelompok.Setiap pekarangan rumah anggota kelompok diharapkan dilengkapi dengan sarana pembuatan pupuk kompos dari sisa-sisa tanaman dan kotoran ternak dan sisa-sisa limbah dapur untuk digunakan sendiri. Pembangunan ketahanan pangan di indonesia ditunjukkan untuk menjamin ketersediaan dan konsumsi pangan yang cukup, aman, bermutu bergizi dan seimbang pada tingkat rumah tangga, daerah, nasional, sepanjang waktu dan merata. Hal ini dapat di lakukan melalui pemanfaatan sumber daya dan budaya lokal, teknologi inovatif dan peluang pasar. Salah satu contohnya yaitu melalui penanam sayuran di pekarangan rumah, dengan tujuan memenuhi kebutuhan konsumsi setiap harinya. Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) Kampung Hijau inilah peneliti akan menganalisa bagaimana pendapatan pada KRPL tersebut, apakah menguntungkan atau tidak dalam produksinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pendapatan pada Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) Kampung Hijau Desa Klampokan Kecamatan Panji Kabupaten Situbondo apakah menguntungkan atau tidak untuk diusahakan. Sampel dalam penelitian ini adalah anggota Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) Kampung Hijau yang menanam sayuran yaitu berjumlah 15 orang. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis pendapatan dan R/C Ratio.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Desti Rahayu Ardia. (2015) “Analisa Kelayakan Usaha Gula semut Anggota Koperasi Serba Usaha (KSU) Jatirogo”. Skripsi Universitas Negri Yogyakarta, Fakultas Ekonomi

Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa. (2019) “Format Isian Data Profil Tahun 2019”. Situbondo. Desa Klampokan.

Ferdian, Miemin heni Irawati Al-muhdhar Dan Suhadi. (2016). “Pengembangan Booklet Program Kawasan Rumah Pangan Lestari Dan Pengaruhnya Terhadap Pengetahuan Lingkungan Masyarakat Di Kota Malang”. Jurnal Pendidikan. Universitas Malang.

Kementrian Pertanian RI. (2018). “Petunjuk Teknis Optimalisasi Pemanfaatan Lahan Pekarangan Melalui Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) Tahun 2018”.

Ni Luh Putu Chandra Dewi, Wayan sudarta Dan I Gede Setiawan Adi Putra. (2015). “Partisipasi Anggota Kelompok Tani Pangan Sari Pada Program Kawasan Rumah Pangan Lesatari (Study Kasus Di Desa Cengkilung, Desa Peguyangan Kangin, Kecamatan Denpasar Utara, Kabupaten Denpasar). E-Jurnal Agrbisnis Dan Agrowisata. Universitas Udayana.
Published
2020-11-17
How to Cite
KRISDIANTORO, Ari; SARI, Sasmita. ANALISA PENDAPATAN SAYURAN PADA KAWASAN RUMAH PANGAN LESTARI (KRPL) KAMPUNG HIJAU DESA KLAMPOKAN. AGRIBIOS, [S.l.], v. 18, n. 2, p. 70-77, nov. 2020. ISSN 2723-7044. Available at: <https://unars.ac.id/ojs/index.php/agribios/article/view/892>. Date accessed: 29 mar. 2024. doi: https://doi.org/10.36841/agribios.v18i2.892.
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)