PENANDATANGANAN MOU ANTARA UNARS DAN PERPUSNAS DALAM SEMINAR PENGUATAN KOMPETENSI PUSTAKAWAN
Universitas Abdurachman Saleh Situbondo (UNARS) dan Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (PERPUSNAS) secara resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) pada hari Rabu, 28 Agustus 2024. Penandatanganan MoU ini bertujuan untuk memperkuat kolaborasi dalam pengembangan sumber daya perpustakaan serta peningkatan kompetensi pustakawan di era Volatilitas, Ketidakpastian, Kompleksitas, dan Ambiguitas (VUCA).
Bertempat di Vanda Gardenia Hotel, Mojokerto, dihadiri oleh Dr. Muhammad Yusuf Ibrahim,S.H., M.H Rektor UNARS, dan kepala perpustakaan UNARS, Ahmad Yusuf Firdaus, S.S., M.Hum. Setelah penandatanganan MoU, acara dilanjutkan dengan seminar bertema Penguatan Kompetensi Pustakawan melalui Kolaborasi dan Inovasi di Era VUCA. Seminar ini menghadirkan berbagai pembicara dari kalangan akademisi, praktisi perpustakaan, dan ahli inovasi. Tujuan utama dari seminar ini adalah untuk memberikan wawasan dan keterampilan terbaru kepada pustakawan dalam menghadapi tantangan zaman yang serba cepat berubah.
Para peserta seminar juga berkesempatan untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman mengenai strategi-strategi efektif dalam menerapkan teknologi terbaru, mengelola informasi secara efisien, serta mengembangkan layanan perpustakaan yang lebih responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
Dengan adanya penandatanganan MoU dan seminar ini, diharapkan kerjasama antara UNARS dan PERPUSNAS dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan layanan perpustakaan, serta mempersiapkan pustakawan untuk menghadapi tantangan di era digital yang terus berkembang.
-
0 Comments