ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEMAMPUAN SOSIAL PESERTA DIDIK DI SEKOLAH DASAR
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor yang mempengaruhi kemampuan sosial peserta didik di SD Muhammadiyah 1 Limboto. Penelitian ini menggunakan jenis pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi yang berasal dari data primer dan sekunder. Adapun dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis data melalui pengumpulaan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor yang mempengaruhi kemampuan sosial peserta didik di SD Muhammadiyah 1 Limboto yaitu meliputi kapasitas mental, emosi, intelegensi dan kematangan, kondisi peserta didik, usia dan jenis kelamin, interaksi peserta didik dengan lingkungan, keluarga, kondisi sosial ekonomi dan pekerjaan orang tua dan pendidikan orang tua. Direkomendasikan untuk guru agar lebih mendidik, mengelola emosi peserta didik dan lebih memperhatikan kondisi peserta didik sehingga peserta didik dapat memiliki kemampuan sosial yang baik. Untuk orang tua sangat di perlukan perhatian dan bimbingan yang lebih dari orang tua bukan hanya dari segi materi tetapi dari finansial juga perlu diperhatian. Untuk Peserta didik harus memiliki sikap kepedulian dan kerjasama serta menjalin komunikasi yang baik dengan teman sebaya maupun guru. Sehingga peserta didik dapat berinteraksi dengan orang lain.
References
Cartledge, G. & Milburn, J.F. 1995. Teaching social skills to children & youth : Innovative approaches (3rd ed). Massachussets : Allyn and Bacon.
J.Swi Narwoko & Bagong Suyanto, Sosiologi Teks Pengantar dan Terapan (edisi keempat, Cet.Ke-5; Jakarta: Kencana, 2011) h. 65-71
Lewin, May., et.al., 2008. How to Multiply Your Child’s Intelligence Cara MengembangkanBerbagai Komponen Kecerdasan, Jakarta: Indeks, 2008.
Nirwanda, C. S., & Ediati, A. (2017). Adiksi game online dan ketrampilan penyesuaian sosial pada remaja. Jurnal Empati, 5(1), 19-23.
Rahmania, F. (2017). HubunganAntara Pola Asuh Demokratis Orang Tua dengan Keterampilan Sosial Anak pada Usia 5-6 Tahun (Doctoral di ssertation, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya).
Rohanah, L., Mirawati, M., & Anwar, W. S. (2020).Pengaruh interaksi sosial terhadap aktivitas belajar peserta didik. Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Guru Sekolah Dasar (JPPGuseda), 3(2), 139-143.
Shofiyah, S., Siregar, N., & Sutini, A. (2020). Urgensi Kecerdasan Sosial (Social Intelligent) Bagi Anak Usia Dini. Emanasi: Jurnal Ilmu Keislaman dan Sosial, 3(1), 53-74.
Simbolon, E. T. (2018). Pentingnya Keterampilan Sosial Dalam Pembelajaran. Jurnal Christian Humaniora, 2(1), 40-52.
Su'ud, F. M. (2017). Pengembangan keterampilan sosial anak usia dini analisis psikologi pendidikan islam. AL-manar: Jurnal Komunikasi dan Pendidikan Islam, 6(2), 227-253.