PENERAPAN MODEL DISCOVERY LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK DI SEKOLAH DASAR
Abstract
Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar peserta didik menggunakan model pembelajaran discovery learning. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan dalam 2 siklus. Subjek penelitian adalah siswa kelas VI sebanyak 28 peserta didik yang terdiri dari 14 peserta didik laki-laki dan 14 peserta didik perempuan. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes dan non tes, kemudian dilakukan analisis deskriptif kuantitatif dari data yang diperoleh. Penerapan model discovery learning menunjukkan hasil diantaranya dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar peserta didik kelas VI SDN Karangasem 02 Surakarta terutama tema 7 dan tema 8. Hasil penelitian pada siklus 1 persentase keaktifan belajar siswa mencapai 79% dari 28 peserta didik. Sedangkan hasil belajar siklus 1 jumlah ketuntasan 75% atau 21 peserta didik, jumlah tidak tuntas 25% atau 7 peserta didik. Hasil penelitian pada siklus 2 persentase keaktifan belajar siswa mencapai 86% dari 28 peserta didik. Sedangkan hasil belajar siklus 2 jumlah ketuntasan 79% atau 22 peserta didik, jumlah tidak tuntas 21% atau 6 peserta didik. Dengan demikian penerapan model pembelajaran discovery learning selama pembelajaran dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar peserta didik kelas VI SDN Karangasem 02 Surakarta pada pembelajaran tematik tahun pembelajaran 2023/2024.
Abstract
Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar peserta didik menggunakan model pembelajaran discovery learning. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan dalam 2 siklus. Subjek penelitian adalah siswa kelas VI sebanyak 28 peserta didik yang terdiri dari 14 peserta didik laki-laki dan 14 peserta didik perempuan. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes dan non tes, kemudian dilakukan analisis deskriptif kuantitatif dari data yang diperoleh. Penerapan model discovery learning menunjukkan hasil diantaranya dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar peserta didik kelas VI SDN Karangasem 02 Surakarta terutama tema 7 dan tema 8. Hasil penelitian pada siklus 1 persentase keaktifan belajar siswa mencapai 79% dari 28 peserta didik. Sedangkan hasil belajar siklus 1 jumlah ketuntasan 75% atau 21 peserta didik, jumlah tidak tuntas 25% atau 7 peserta didik. Hasil penelitian pada siklus 2 persentase keaktifan belajar siswa mencapai 86% dari 28 peserta didik. Sedangkan hasil belajar siklus 2 jumlah ketuntasan 79% atau 22 peserta didik, jumlah tidak tuntas 21% atau 6 peserta didik. Dengan demikian penerapan model pembelajaran discovery learning selama pembelajaran dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar peserta didik kelas VI SDN Karangasem 02 Surakarta pada pembelajaran tematik tahun pembelajaran 2023/2024.