PENERAPAN MEDIA GAMBAR BERSERI UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN NARASI SISWA KELAS IV TEMA 6 CITA-CITAKU SEMESTER II DI MIN 2 SITUBONDO TAHUN AKADEMIK 2021-2022

  • nurul azizah MIN 2 Situbondo

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan rendahnya kemampuan menulis karangan narasi siswa kelas IV MIN 2 Situbondo. Sekolah MIN 2 Situbondo pada saat proses pembelajaran dilakukan tanpa media apapun. Mereka hanya menggunakan metode ceramah. Masih banyak siswa MIN 2 Situbondoi, Panarukan, Situbondo yang masih belum mampu menulis karangan narasi. Guru mencoba memecahkan masalah ini dengan menggunakan gambar berseri dalam proses pembelajaran agar siswa lebih tertarik dan termotivasi untuk belajar menulis karangan narasi dengan benar sehingga siswa akan lebih mudah memahami arti dari gambar tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menulis karangan narasi menggunakan media gambar pada siswa kelas IV MIN 2 Situbondo Kabupaten Situbondo. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus. Setiap siklus menjalani dua pertemuan dengan satu tindakan dan satu ulangan harian. Subjek dalam penelitian ini adalah 13 siswa kelas IV MIN 2 Situbondo yang terdiri dari 5 siswa perempuan dan 8 siswa laki-laki. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian pada siklus I siswa yang mencapai ketuntasan hasil belajar 9 siswa (69%), dan pada siklus II siswa yang mencapai ketuntasan hasil belajar siswa meningkat menjadi 11 siswa (85%). Pencapaian ini didukung dengan penggunaan media gambar berseri dalam proses pembelajaran. Selain itu, guru juga memberikan penjelasan dan bimbingan kepada siswa selama proses pembelajaran agar siswa lebih memahami makna menulis.

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan rendahnya kemampuan menulis karangan narasi siswa kelas IV MIN 2 Situbondo. Sekolah MIN 2 Situbondo pada saat proses pembelajaran dilakukan tanpa media apapun. Mereka hanya menggunakan metode ceramah. Masih banyak siswa MIN 2 Situbondoi, Panarukan, Situbondo yang masih belum mampu menulis karangan narasi. Guru mencoba memecahkan masalah ini dengan menggunakan gambar berseri dalam proses pembelajaran agar siswa lebih tertarik dan termotivasi untuk belajar menulis karangan narasi dengan benar sehingga siswa akan lebih mudah memahami arti dari gambar tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menulis karangan narasi menggunakan media gambar pada siswa kelas IV MIN 2 Situbondo Kabupaten Situbondo. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus. Setiap siklus menjalani dua pertemuan dengan satu tindakan dan satu ulangan harian. Subjek dalam penelitian ini adalah 13 siswa kelas IV MIN 2 Situbondo yang terdiri dari 5 siswa perempuan dan 8 siswa laki-laki. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian pada siklus I siswa yang mencapai ketuntasan hasil belajar 9 siswa (69%), dan pada siklus II siswa yang mencapai ketuntasan hasil belajar siswa meningkat menjadi 11 siswa (85%). Pencapaian ini didukung dengan penggunaan media gambar berseri dalam proses pembelajaran. Selain itu, guru juga memberikan penjelasan dan bimbingan kepada siswa selama proses pembelajaran agar siswa lebih memahami makna menulis.

Published
2022-03-30
How to Cite
AZIZAH, nurul. PENERAPAN MEDIA GAMBAR BERSERI UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN NARASI SISWA KELAS IV TEMA 6 CITA-CITAKU SEMESTER II DI MIN 2 SITUBONDO TAHUN AKADEMIK 2021-2022. Consilium: Education and Counseling Journal, [S.l.], v. 2, n. 1, p. 225-231, mar. 2022. ISSN 2775-9466. Available at: <https://unars.ac.id/ojs/index.php/consilium/article/view/1639>. Date accessed: 26 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.36841/consilium.v2i1.1639.
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.