FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT BELI KONSUMEN TEMPE (STUDI KASUS PADA UD. YUZAK KECAMATAN PANJI KABUPATEN SITUBONDO)
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui minat beli konsumen dan faktor yang mempengaruhinya terhadap pembelian tempe pada UD. Yuzak di Kecamatan Panji Kabupaten Situbondo. Hasil penelitian menunjukkan bahwa minat beli konsumen akan produk tempe yang dijual oleh UD. Yuzak berada pada ketegori sangat tinggi. Faktor-faktor yang mempengaruhi minat beli konsumen tempe pada UD. Yuzak adalah pelayanan dan psikologis, sedangkan harga dan kualitas tidak berpengaruh terhadap minat beli konsumen. Hal ini dapat dijabarkan sebagai berikut yaitu : a). Tidak terdapat pengaruh harga terhadap minat beli konsumen produk tempe dengan t-hitung sebesar 1,033 dan t-tabel sebesar 1,986 (t-hitung < t-tabel). b). Tidak terdapat pengaruh kualitas terhadap minat beli konsumen produk tempe dengan t-hitung sebesar 0,710 dan t- tabel sebesar 1,986 (t-hitung < t-tabel). c). Terdapat pengaruh pelayanan terhadap minat beli konsumen produk tempe dengan t-hitung sebesar 2,248 dan t- tabel sebesar 1,986 (t-hitung > t-tabel). d). Terdapat pengaruh psikologis terhadap minat beli konsumen produk tempe dengan t-hitung sebesar 2,039 dan t- tabel sebesar 1,986 (t-hitung > t-tabel)
Downloads
References
Riduwan dan Kuncoro, A. E. 2017. Cara Menggunakan dan Memakai Path Analysis. Alfabeta. Bandung
Rosnani. 2010. Riset Pemasaran dan Perilaku Konsumen. Penerbit PT. Gramedia Pustaka Utama. Jakarta
Sanusi, A. 2011. Metode Penelitian Bisnis. Jakarta: Salemba Empat
Sarwono, B. 2004. Membuat Aneka Tahu. Penebar Swadaya. Jakarta
Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D. Alfabeta. Bandung
Sujarweni, V.W. 2012. Statistik Untuk Penelitian. Graha Ilmu. Yogyakarta
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.