STRATEGI DAN MODEL DESTINATION BRANDING DESA WISATA PETUNGSEWU BERBASIS INOVASI PRODUK UMKM AGROBISNIS

  • Fitri Labuda Sekolah Tinggi Teknik Multimedia Malang
  • Sri Suyani Sekolah Tinggi Teknik Multimedia Malang
  • Ta Nur Anisya Sekolah Tinggi Teknik Multimedia Malang

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana inovasi produk UMKM berbasis agrobisnis dapat berkontribusi terhadap optimalisasi destination branding Desa Petungsewu, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara terstruktur, observasi langsung, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman yang meliputi empat tahapan: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa potensi agrobisnis Desa Petungsewu cukup melimpah, meliputi pertanian hortikultura, produk herbal, dan olahan hasil pertanian yang menjadi modal utama dalam penguatan citra desa wisata. Berdasarkan hasil observasi terhadap 14 UMKM berbasis agrobisnis, diperoleh rata-rata skor keseluruhan 33,2 dari total maksimum 40 atau sekitar 2,37 per item, yang berada pada kategori cukup hingga baik. Strategi yang tepat untuk optimalisasi destination branding adalah pendekatan berbasis inovasi produk UMKM yang menjadikan produk sebagai inti identitas merek, disertai strategi brand equity guna meningkatkan brand awareness. Model yang direkomendasikan yaitu co-branding berbasis ekosistem lokal yang mengintegrasikan seluruh elemen desa untuk membangun citra merek yang kuat dan autentik.

Published
2026-01-24
How to Cite
LABUDA, Fitri; SUYANI, Sri; ANISYA, Ta Nur. STRATEGI DAN MODEL DESTINATION BRANDING DESA WISATA PETUNGSEWU BERBASIS INOVASI PRODUK UMKM AGROBISNIS. PROSIDING SEMINAR NASIONAL UNARS, [S.l.], v. 4, n. 1, p. 110-120, jan. 2026. Available at: <https://unars.ac.id/ojs/index.php/prosidingSDGs/article/view/7854>. Date accessed: 28 jan. 2026.