PENGUATAN LITERASI DIGITAL: MENDORONG DIGITALISASI UMKM UNTUK MENINGKATKAN DAYA SAING PRODUK DAN JASA DI SITUBONDO

  • Ediyanto Ediyanto Universitas Abdurachman Saleh Situbondo
  • Novita Retnowati Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Abstract

Perkembangan teknologi informasi yang pesat menuntut pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) perlu beradaptasi guna mempertahankan keberlangsungan bisnis, namun seringkali menghadapi tantangan dalam hal daya saing, terutama di era digital, banyak pelaku usaha yang masih menghadapi kendala dalam pemanfaatan teknologi digital untuk pemasaran dan operasional, keterbatasan akses terhadap informasi, keterampilan digital yang rendah. UMKM di Kabupaten Situbondo memiliki potensi besar melalui produk-produk unggulan, namun daya saingnya masih terhambat oleh pola pemasaran konvensional. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mendorong digitalisasi UMKM di Kabupaten Situbondo dalam pemanfaatan teknologi digital. Metode pelaksanaan meliputi sosialisasi, implementasi pemasaran digital, serta optimalisasi penggunaan platform e-commerce. Hasil yang diharapkan adalah peningkatan pemahaman dan keterampilan digital pelaku UMKM Situbondo, perluasan jangkauan pasar, efisiensi operasional, memperkuat identitas merek lokal dan pada akhirnya peningkatan daya saing UMKM di tengah persaingan global.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2026-01-13
How to Cite
EDIYANTO, Ediyanto; RETNOWATI, Novita. PENGUATAN LITERASI DIGITAL: MENDORONG DIGITALISASI UMKM UNTUK MENINGKATKAN DAYA SAING PRODUK DAN JASA DI SITUBONDO. MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian, [S.l.], v. 5, n. 1, p. 432-442, jan. 2026. ISSN 2809-4670. Available at: <https://unars.ac.id/ojs/index.php/mimbarintegritas/article/view/7714>. Date accessed: 28 jan. 2026. doi: https://doi.org/10.36841/mimbarintegritas.v5i1.7714.
Section
Articles