Program Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat Melalui Aspek Non Finansial Pada Usaha Ikan Kering Di Desa Sumberanyar Situbondo
Abstract
Usaha pengeringan ikan tak lepas dari bantuan sinar matahari untuk mengeringkan ikan. Apabila cuaca sedang tidak bagus atau sedang musim penghujan, kegiatan penjemuran ikan akan terganggu. Ikan yang tidak kering dapat menimbulkan jamur dan hasil dari ikan yang belum kering akan mudah busuk dan rusak. Bantuan ruangan oven dengan metode hybrid merupakan salah satu solusi untuk menangani masalah tersebut. Dengan ruangan oven untuk mengeringkan ikan diharapkan dapat menjadi solusi yang tepat untuk mitra ketika cuaca sedang tidak panas. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini selain memberi pengetahuan mitra tentang ruangan oven juga memberikan penyuluhan tentang manajemen usaha dan pemasaran untuk meningkatkan daya saing usaha. Hasil dari pengabdian ini berupa pembuatan ruangan oven untuk pengering ikan dengan metode hybrid sehingga dapat membantu mitra dalam menjalankan usaha ikan kering pada saat cuaca sedang tidak panas.
Downloads
References
Suhesti E. (2021). Identifikasi Komoditas Unggulan Perikanan Tangkap Di Kabupaten Situbondo Identification of Leading Fishing Commodities in Situbondo. Journal of Aquaculture Science ; 6 (218–230).
Silvia E. (2013). Aplikasi quality function deployment untuk meningkatkan kualitas ikan bleberan kering di kota Bengkulu. J Agroindust.;3(2):116–23.
Susana GB, Santosa IG. (2017). Peningkatan produktivitas perajin ikan teri dengan konversi energi biomassa. Logic: Jurnal Rancang Bangun dan Teknologi.;15(1):47
Yuwana BS, Silvia E. (2014). Capaian Temperatur Dan Kelembaban Relatif Ruang Pengering Bangkitan Tungku Dan Penukar Panas Pengering Hibrid Berenergi Surya Dan Panas Pembakaran Cangkang Sawit Untuk Pengeringan Ikan. p. 1273.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.