PKM UKM PEDAGANG SIWALAN DI DESA LAMONGAN KECAMATAN ARJASA KABUPATEN SITUBONDO

  • Sulistyaningsih Sulistyaningsih Fakultas Pertanian, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Abstract

Tujuan dan target yang ingin dicapai dalam pengusulan PKM Peningkatan Nilai Tambah Produk Olahan Siwalan Pada UKM Pedagang Siwalan Di Desa Lamongan Kecamatan Arjasa Kabupaten Situbondo adalah meningkatkan nilai tambah siwalan dan nira sehingga dapat memberikan nilai jual lebih kepada mitra dengan melakukan pendampingan dalam mendesain botol kemasan nira agar kemasan menjadi menarik sehingga akan menambah minat konsumen untuk membeli nira. Tujuan lainnya adalah memperbaiki manajemen usaha pemasaran dan keuangan UKM pedagang siwalan sesuai standar keuangan. Mitra dalam kegiatan pengabdian pada masyarakat ini adalah: Ibu Fera  dari UKM Pedagang Siwalan di Desa Lamongan Kecamatan Arjasa. Untuk mencapai tujuan dan target program PKM ini, maka mitra diberi pelatihan dan pendampingan selama kegiatan ini berlangsung. Pelatihan dan pendampingan yang diberikan kepada mitra adalah: 1) pelatihan manajemen usaha pemasaran dan keuangan 2) pelatihan design kemasan produk nira. Luaran yang dihasilkan dari program PKM meliputi dua aspek, aspek produksi dan aspek manajemen. Dari aspek produksi mitra diharapkan: 1) dapat meningkatkan produktifitas dari buah siwalan dan nira, 2. Dari aspek manajemen mitra diharapkan: 1) dapat membuat catatan pembukuan usaha yang rapi sesuai standart usaha dan 2) dapat menambah motivasi jiwa kewirausahaan pada karyawan. Hasil yang  dapat dicapai program ini adalah mitra dapat membuat desain kemasan minuman nira dan selai baru yang menarik pasar  dan mempunyai keinginan kuat dalam mengembangkan industri siwalan dengan skala yang lebih luas dengan adanya motivasi kerja dari karyawan mitra.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Bank Indonesia.2008.Pola Pembiayaan Usaha Kecil (PPUK)- Gula Aren (Gula Semut dan Cetak). Direktorat Kredit, BPR dan UMKM

Sulistyaningsih dan Sumarno.2015.Pengembangan Desa Ekowisata Terpadu Sebagai Optimalisasi Potensi Pantai Pathek Serta Potensi Budidaya Rumput Laut Berbasis Teknologi Informasi dan UMKM Di Desa Gelung Kecamatan Panarukan Kabupaten Situbondo. Jurnal Agribios Fakultas Pertanian UNARS.

Sulistyaningsih dan Gema.2017. Pemberdayaan Masyarakat Dan Potensi Wilayah Di Sekitar Waduk Pitaloka Berbasis Teknologi Informasi Dan Umkm Menuju Desa Curah Cottok Yang Agro-Eko-Wisata. Laporan KKN PPM.UNARS.

https://id.wikipedia.org/wiki/Siwalan
Published
2022-11-22
How to Cite
SULISTYANINGSIH, Sulistyaningsih. PKM UKM PEDAGANG SIWALAN DI DESA LAMONGAN KECAMATAN ARJASA KABUPATEN SITUBONDO. INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian, [S.l.], v. 4, n. 2, p. 346-354, nov. 2022. ISSN 2615-0794. Available at: <https://unars.ac.id/ojs/index.php/integritas/article/view/2427>. Date accessed: 06 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.36841/integritas.v4i2.2427.
Section
Articles