UPAYA MENINGKATKAN KREATIVITAS ANAK MELALUI KEGIATAN MENGECAP DENGAN MEDIA BAHAN ALAM PELEPAH PISANG PADA ANAK USIA 5 - 6 TAHUN DI TK KOSGORO TAMANWINANGUN KEBUMEN
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas anak usia 5–6 tahun melalui kegiatan mengecap menggunakan media bahan alam berupa pelepah pisang di TK Kosgoro Tamanwinangun Kebumen. Latar belakang penelitian ini berangkat dari rendahnya kemampuan kreativitas anak yang ditandai dengan kurangnya inisiatif dan ketergantungan pada guru dalam menyelesaikan tugas. Penelitian menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus, setiap siklus meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Data dikumpulkan melalui observasi dan dokumentasi, kemudian dianalisis secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan kreativitas anak usia dini dari pra-siklus ke siklus II dengan rata-rata pertumbuhan antara 57% hingga 73%, di mana pada aspek mengeksplorasi lingkungan meningkat dari 25% menjadi 94%, merencanakan permainan dari 31% menjadi 94%, mengambil tindakan dari 31% menjadi 88%, membangun rasa percaya diri dari 25% menjadi 94%, dan memecahkan masalah dari 15% menjadi 88%, yang membuktikan bahwa kegiatan mengecap menggunakan pelepah pisang efektif dalam mengembangkan kreativitas anak secara menyeluruh. Kegiatan mengecap dengan pelepah pisang terbukti efektif dalam menstimulasi kreativitas anak melalui pengalaman belajar yang bermakna, kontekstual, dan menyenangkan. Simpulan penelitian menunjukkan bahwa media bahan alam seperti pelepah pisang dapat menjadi alternatif inovatif dalam pembelajaran berbasis eksplorasi alam untuk mengembangkan kreativitas, kemandirian, dan kesadaran ekologis anak usia dini.
Downloads
References
Augustivo, F. R., & Yetti, R. (2020). Pengaruh Mencetak Bonggol Jagung terhadap Kreativitas Anak Usia Dini. Jurnal Pendidikan Tambusai, 4(1), 482–487.
Dalyono, B., & Agustina, D. A. (2021). Guru profesional sebagai faktor penentu pendidikan bermutu. . Bangun Rekaprima, , 2(2).
Hairiyah, S. M. (2019). Pengembangan Kreativitas Anak Usia Dini Melalui Permainan Edukatif. Jurnal Pendidikan Dan Keislaman, 07, 265–282.
Hasnida, H., & Primajati, J. C. (2023). Aktivitas mengecap dengan bahan alam stimulasi kreativitas anak usia 3-4 di pos paud taman pendidikan anak soleh. Jurnal Emanasi, Jurnal Ilmu Keislaman Dan Sosial, 6(1), 19–33.
Ihsan Maulana1, F. M. (2019). Pengembangkan Kreativitas Anak Usia Dini Di Era Revolusi 4.0. Jurnal Pendidikan Tambusai |, 3(1), 1141–1149.
Iksan, F., Wondal, R., & Arfa, U. (2020). Peran Kegiatan Mengecap Dalam Mengembangkan Kreativitas Anak Usia 5-6 Tahun. JURNAL ILMIAH CAHAYA PAUD, 2(1), 138–149. https://doi.org/10.33387/cp.v2i1.2109
Irawati, S. N. (2021). Sistem pembelajaran berbasis alam dalam mengembangkan kecerdasan naturalis anak usia dini. . Journal Of Early Childhood Education Studies, 1(2),(218-263.).
Khotimah, S. H., Sunaryati, T., & Suhartini, S. (2020). Penerapan Media Gambar Sebagai Upaya dalam Peningkatan Konsentrasi Belajar Anak Usia Dini. Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 5(1), 676. https://doi.org/10.31004/obsesi.v5i1.683
Mici Ara Monica1, F. M. (2019). Strategi Guru PAUD Dalam Mengembangkan Kreativitas Anak Usia Dini. Jurnal Pendidikan Tambusai, 3(1), 1217–1221.
Mildawati, T. , & (2023)., & Tangngareng, T. (2023). enis-Jenis Pendidikan (Formal, Nonformal Dan Informal) Dalam Perspektif Islam. Vifada Journal of Education, , J. 1(2),(01-28.).
Mulyatiningsih, E. (2015). Metode penelitian tindakan kelas. Modul Pelatiihan Pendidikan Profesi Guru: Fakultas Teknik, Universitas Negeri Yogyakarta. Universitas Negeri Yogyakarta.
Selvia, M., & Nurachadijat, K. (2023). .Peran Lembaga Pendidikan Anak Usia Dini dalam Implementasi Kurikulum dan Metode Belajar pada Anak Usia Dini. . Jurnal Inovasi, Evaluasi Dan Pengembangan Pembelajaran (JIEPP), , 3(2),(57-66.).
Sitepu, A. S. M. B. (2019). Pengembangan kreativitas siswa. Guepedia.
Widiastuti, T., Musi, M. A., & Rahmatiah, R. (2021). Peningkatan Kreativitas Anak Usia Dini Kelompok A Melalui Kegiatan Mengecap Menggunakan Pelepah Pisang di TK Siwidhono Kab. Ngawi Jawa Timur. Jurnal Pemikiran Dan …, 3(4), 66–76.







