ANALISIS MARGIN DAN SALURAN PEMASARAN AGRIBISNIS KOMODITAS JAGUNG DI KECAMATAN PURBOLINGGO KABUPATEN LAMPUNG TIMUR

  • Sofiyatun Najah Universitas Nahdlatul Ulama Lampung
  • Eny Ivan’s Universitas Nahdlatul Ulama Lampung
  • Novia Ambar Sari Universitas Nahdlatul Ulama Lampung

Abstract

Pertanian tanaman pangan terdiri dari dua kelompok besar  yaitu pertanian padi dan  palawija, pengembangan tanaman palawija juga diarahkan untuk pemantapan ketahanan pangan dan pemberantas kemiskian. Palawija merupakan kelompok komoditas tanaman pangan kedua terpenting setelah padi. Jagung, kedelai, dan kacang tanah merupakan komoditas palawija utama yang diusahakan petani pada musim kemarau pada berbagai jenis pengairan di lahan sawah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui sistem saluran pemasaran, margin pemasaran, farmer’s share dan efisiensi pemasaarn jagung di Kecamatan Purbolinggo. Tanaman jagung merupakan tanaman rumput-rumputan (graminae) dan  berbiji tunggal (monokotil) dan memiliki nama latin Zea mays linn. Penelitian ini menggunakan metode survei. Dalam penelitian ini teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi pengamatan, wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Metode pengambilan sampel menggunakan metode Snowball Sampling dan menggunakan rumus Slovin. Metode analisis data yaitu analisis saluran pemasaran, margin pemasaran, farmer’s share dan efisiensi pemasaran. Hasil penelitian ini terdapat tiga saluran pemasaran. Saluran pemasaran I : Petani – Konsumen. Saluran pemasaran II : Petani – Pedagang Besar – Konsumen. Saluran pemasaran III : Petani – Pedagang Pengumpul – Pedagang Besar – Konsumen. Margin pemasaran jagung pipilan pada saluran I, II dan III secara berturut – turut sebesar Rp.0/Kg, Rp.1.300/Kg dan Rp.2.200/Kg. Perbedaan margin pemasaran antara saluran pemasaran I, II dan III disebabkan oleh perbedaan biaya pemasaran yang dikeluarkan pada setiap lembaga pemasaran.Persentase farmer’s share secara berturut – turut adalah saluran pemasaran I dengan persentase 100%, saluran pemasaran II dengan persentase 74% dan saluran pemasaran III dengan persentase 56%. Nilai efisiensi pemasaran pada saluran pemasaran I, II dan III secara berturut – turut adalah saluran pemasaran I dengan persentase 11,66%, saluran pemasaran II dengan persentase 12,06% dan saluran pemasaran III dengan persentase 15,06%.

Downloads

References

Abbas, S., Rauf, A., & Indriani, R. (2022). Analisis Farmer’S Share Petani Jagung Di Desa Monggupo Kecamatan Atinggola Kabupaten Gorontalo Utara. Agrinesia:
Jurnal Ilmiah Agribisnis, 6(2), 126–132. https://doi.org/10.37046/agr.v6i2.15914
Asmira, S. (2018). Informasi Pasar Pada Komoditas Ubi Kayu ( Manihot esculenta ) Di Kelurahan Karang.
BPS, Kabupaten Lampung Timur. (2024). 1.
B, S. M. (2021). Analisis farmer’s share komoditas bawang merah. Jurnal Agercolere, 3(2), 53–58. https://doi.org/10.37195/jac.v3i2.130
Darus, D. (2018). Analisis Pemasaran Padi Sawah Di Kecamatan Rambah Samo Kabupaten Rokan Hulu. Jurnal Agribisnis, 20(1), 1–10. https://doi.org/10.31849/agr.v20i1.1492
Issa, J., Tabares, I., Objek, P. B. B., Hasil, L., Informasi, T., Aradea, Ade Yuliana, H. H., Pattiserlihun, A., Setiawan, A., Trihandaru, S., Fisika, P. S., Sains, F., Kristen, U., Wacana, S., Diponegoro, J., Jawa, S., Indonesia, T., Putra, R. L., Hidayat, B., … Adhitya Putra, D. K. T. (2019). Rabit : Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi Univrab, 1(1), 2019.
Marthalia, E. (2018). Analisis Struktur Biaya, Pendapatan, Dan Risiko Usahatani Terung Ungu (Solanum melongena L.) Di Desa Simpang Kanan Kecamatan Sumberejo Kabupaten Tanggamus. Angewandte Chemie International Edition, 6(11), 951–952., 5–24.
Sadikin, M. I., Swandari, T., & Wilisiani, F. (2021). Membangun Sinergi antar Perguruan Tinggi dan Industri Pertanian dalam Rangka Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Seminar Nasional Dalam Rangka Dies Natalis Ke-45 UNS Tahun 2021, 5(1), 245–252.
Usahatani, P., & Di, K. (2021). Analisis Saluran , Margin dan Efisiensi.
Yanti, Y., Busniah, M., Syarif, Z., & Pasaribu, I. S. (2019). Peningkatan Kreativitas Masyarakat melalui Usaha Produk Olahan Tanaman Palawija di Nagari Sungai Durian, Solok, Sumatera Barat. Agrokreatif Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat, 5(1), 58–63. https://doi.org/10.29244/agrokreatif.5.1.58-63
Yunita, R., & Noviar, H. (2020). Analisis Perkembangan Farmer’s Share Dan Marketing Margin Padi Di Indonesia Tahun 2010 – 2020. EKOMBIS: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis, 7(2), 90–97.
Published
2024-12-02
How to Cite
NAJAH, Sofiyatun; IVAN€™S, Eny; SARI, Novia Ambar. ANALISIS MARGIN DAN SALURAN PEMASARAN AGRIBISNIS KOMODITAS JAGUNG DI KECAMATAN PURBOLINGGO KABUPATEN LAMPUNG TIMUR. AGRIBIOS, [S.l.], v. 22, n. 2, p. 318-328, dec. 2024. ISSN 2723-7044. Available at: <https://unars.ac.id/ojs/index.php/agribios/article/view/5503>. Date accessed: 27 apr. 2025. doi: https://doi.org/10.36841/agribios.v22i2.5503.
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)