@article{cermin_unars, author = {Yohanes Nangameka}, title = { KAJIAN DESAIN DASAR SALURAN IRIGASI BENDUNGAN “TIWUNGAJA†UNTUK PERLUASAN AREAL SAWAH BARU DI DESA SOBO I, KECAMATAN GOLEWA BARAT, KABUPATEN NGADA, NUSA TENGGARA TIMUR}, journal = {CERMIN: Jurnal Penelitian}, volume = {5}, number = {1}, year = {2021}, keywords = {}, abstract = {Dalam melaksanakan pembangunan pertanian, air menjadi salah satu unsur utama. Namun dewasa ini masalah utama dihadapi dalam pengelolaan sumber daya air adalah belum ditentukan potensi sumber daya air yang dapat dimanfaatkan. Saluran irigasi adalah bagian dari prasarana untuk memanfaatkan sumber daya air. Maka, dalam penelitiaan ini, akan mengkaji desain dasar saluran irigasi dari bendungan Tiwungaja, yang potensial untuk perluasan areal sawah baru di Desa Sobo I, Kacamatan Golewa Barat, Kabupaten Ngada. Sungai yang mengalir untuk penyediaan air bendungan Tiwungaja adalah sungai Aesesa hulu dengan debit 4.775 liter per detik, dan debit air total sungai yang mengalir di Kabupaten Ngada sebesar 17.583 liter per detik, yang masih dapat dikembangkan untuk proyek perluasan areal sawah seluas 210 ha. Metode yang digunakan di dalam penelitian ini adalah deskriptif analisis, untuk mengkaji desain dasar saluran irigasi bendungan “Tiwungaja†guna perluasan areal sawah baru. Bagaimana bentuk desain dasar irigasi akan diteliti didalam penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk membuat desain dasar saluran irigasi bendungan Tiwungaja untuk perluasan areal sawah baru, dengan target yang ingin dicapai di dalam penelitian ini adalah: 1) Penentuan panjang jalan inspeksi saluran irigasi; 2) Penentuan perpanjangan saluran primer untuk perluasan sawah baru; 3) Penentuan perpanjangan saluran sekunder; 4) Untuk perluasan sawah baru; 5) Penentuan letak pintu air saluran sekunder untuk masing blok areal sawah. Penelitian ini menggunakan data primer, data sekunder dan teknik analisa data dengan menggunakan analisa SWOT.}, issn = {2615-3238}, pages = {169--182}, doi = {10.36841/cermin_unars.v5i1.998}, url = {https://unars.ac.id/ojs/index.php/cermin_unars/article/view/998} }